Peluang Bisnis Rumahan Secara Online 2020

mandhez

Peluang Bisnis Rumahan

Peluang Bisnis Rumahan 2020 Di era digital seperti sekarang ini, banyak inovasi pekerjaan baru yang tidak mengharuskan anda untuk pergi ke suatu tempat tertentu. Dengan bekerja dari rumah saja, anda dapat menghasilkan pundi-pundi rupiah dengan keuntungan yang bahkan sangat menggiurkan. Salah satu kegiatan tersebut adalah bisnis rumahan. Peluang bisnis rumahan saat ini dinilai memiliki potensi yang tinggi, terutama bagi para ibu rumah tangga yang ingin menambah kegiatan harian. Anda dapat membuat suatu produk tertentu, lalu kemudian dipasarkan secara online. Apa saja produk-produk yang dapat dijadikan bisnis rumahan secara online? Berikut ulasannya.

Catering Online

Tahukah anda bahwa ada banyak sekali catering yang menjajakan beragam produk makanan secara online tanpa toko yang dapat dikunjungi setiap saat. Peluang bisnis rumahan seperti ini sudah banyak dijalankan oleh para ibu rumah tangga. Mereka memasak beragam jenis masakan tertentu atau masakan unik, kemudian dijajakan secara online. Ada banyak jenis makanan yang dapat anda perjual belikan sebagai bisnis rumahan secara online.

Pertama adalah jenis makanan basah seperti nasi, sayur, dan lauk. Untuk bisnis seperti ini, pemilik usaha disarankan memiliki jasa kurir tersendiri untuk mengantarkan makanan secara cepat. Karena makanan basah mudah basi, maka jenis catering rumahan seperti ini biasanya melayani pengiriman makanan di dalam kota. Sedangkan jenis kedua adalah jenis makanan dalam kemasan. Dewasa ini, para ibu rumah tangga sudah berinovasi menjajakan sambal, abon, kering tempe, atau produk lainnya yang dibuat sendiri, kemudian dikemas dalam kaleng atau plastik kedap udara. Pemasaran jenis catering yang kedua ini lingkupnya semakin luas karena makanan bisa bertahan lebih lama dan dikirim ke luar pulau sekalipun.

Pembuatan Aksesoris Rumahan

Ada banyak jenis aksesoris yang bisa dibuat dari rumah, seperti anting, gelang dan kalung. Ada beragam jenis perhiasan dan aksesoris yang terbuat dari bahan unik seperti clay dan dibentuk sedemikian rupa untuk menarik konsumer. Aksesoris tersebut kemudian dapat dijajakan secara online.

Mainan Anak

Banyak para penggiat bisnis rumahan yang berinovasi dengan membuat mainan anak dan dipasarkan secara online. Beberapa maikan terbuat dari benda-benda bekas yang didaur ulang, atau ada juga mainan edukasi yang terbuat dari bahan kayu. Anda juga dapat mengikuti jejak pebisnis mainan rumahan yang sudah ada dan memodifikasinya, atau dengan menciptakan produk baru dan memasarkannya.

Produk Fashion

Produk fashion adalah produk yang sering dijajakan secara online sebagai produk bisnis rumahan. Pasalnya, peminat fashion tidak akan pernah mati dan bahkan terus bertambah. Sebagai kebutuhan primer, tentu bisnis produk fashion dari rumah dapat memberikan keuntungan yang besar. Bahkan omset yang dapat anda raih bisa mencapai jutaan rupiah.

Itulah beberapa peluang bisnis rumahan dengan produk bisnis yang dapat anda pasarkan. Selain jenis produk bisnis rumahan diatas, masih ada produk lainnya seperti pembuatan kue (bakery), bisnis impor dari rumah, dan lain sebagainya. Anda bahkan juga dapat menciptakan produk anda sendiri dan dikerjakan dari rumah, kemudian memasarkannya secara online

Bagikan:

Baca Juga

Leave a Comment